Notification

×

Iklan

Iklan

iklan

Cara Membuat Tulisan Diatas Gambar di Microsoft Word Dengan Mudah

Senin, 19 April 2021 | 2:00 PM WIB Last Updated 2022-05-09T06:41:16Z


detikjam.com - Cara Membuat Tulisan Diatas Gambar di Microsoft Word Dengan Mudah Pernah atau sering menjumpai tulisan di atas gambar atau foto, biasanya kita sering menemukannya pada sebuah quote kata-kata mutiara. Dari hal sepele tersebut terkadang terbesit dipikiran, bagaimana sih cara membuat tulisan di atas gambar tersebut. Nah, pada seri panduan ini kita akan mengulas dan mempraktikannya khusus di Microsoft Word.

Sebagai aplikasi pengolah data terpopuler, sudah selayaknya Microsoft Word digunakan untuk keperluan membuat berbagai jenis dokumen penting. Bagaimana tidak? Word dengan segudang fitur lengkapnya sangat memanjakan dan memberi kemudahan dalam pengoperasiaannya kepada pengguna. 

Salah satu fitur yang kerap digunakan dan perlu sobat ketahui adalah bagaimana kombinasi antara gambar dan teks atau lebih dikenal dengan istilah cara membuat tulisan diatas gambar di word.

Sebenarnya untuk menambahkan teks pada gambar di MS Word boleh dibilang sangat mudah dan tidak memerlukan skil lanjutan, oleh karena itu metode ini lebih banyak dipakai daripada harus menggunakan software editing gambar seperti Photoshop dan Corel.

Jangan khawatir, saya juga demikian ketika awal-awal menggunakan word, tidak tahu cara menempatkan atau meletakkan teks di atas gambar, sudah berulang saya coba tapi gagal terus.

Bingung sendiri waktu itu.

Lalu, bagaimana sih cara menempatkan tulisan / teks yang diketik bisa berada di atas gambar / foto??

Dengan begini maka gambar dan tulisan terlihat menyatu. Artinya dalam dokumen word, tulisan dibuat berada didepan gambar, dan sebaliknya gambar berada dibelakang teks.

Ada beberapa alasan sebenarnya mengapa sobat perlu mengatur agar posisi teks berada diatas gambar. Alasannya seperti sobat ingin memberi label atau keterangan sebagai penjelas gambar yang sedang sobat masukkan didokumen word agar terlihat menarik.

Atau mungkin saja sobat bermaksud menempatkan logo perusahaan sebagai latar (backgroud) dokumen yang sedang dibuat. Atau bisa juga karena sobat ingin menjadikan gambar / foto sebagai watermark dokumen word.

Terlepas dari apapun alasan sobat, yang pasti cara menggabungkan gambar dengan teks di word bisa dilakukan dengan mudah. Walaupun Microsoft Word sendiri bukanlah aplikasi pengolah gambar namun dengan fitur editing gambar yang tersedia maka akan sedikit membantu sobat walau terbatas.

Berikut cara mudah untuk membuat tulisan berada diatas gambar didokumen microsoft word.

Jalankan program Microsoft Word, kemudian ketik teks sesuai keinginan.



Jika sudah selesai blok semua teks untuk memilih gaya tulisan atau font style, dalam hal ini saya menggunakan jenis font Monotype Corsiva.




Nah, untuk menyesuaikan ukuran font atau besaran huruf, silakan atur ukurannya seperti gambar di bawah ini. Saya memilih memakai font berukuran 48 point, Kamu juga bisa menggunakan shortcut Ctrl+Shift+P


Tahap selanjutnya Kamu masuk saja ke tab Insert lalu pilih Pictures untuk mengupload gambar atau background tulisan, jika sudah ditentukan klik Insert.


Maka otomatis gambar akan masuk ke Word, setelah itu Kamu Klik Kanan pilih Wrap Text kemudian Behind Text yang artinya posisi gambar di bawah tulisan di Word. Sebenarnya Kamu juga bisa klik ikon samping gambar untuk mengatur posisi gambar tersebut.


Posisi teks sudah di atas gambar, silakan Kamu atur besar kecilnya ukuran gambar dengan menyeret point-point gambar tersebut. Tips tambahan agar ukuran gambar selalu presisi tekan dan tahan tombol Shift.




Jika ukuran dan posisi gambar sudah pas, silakan Kamu seleksi semua tulisan dengan cara menekan tombol shortcut Ctrl+A.


Nah, untuk menentukan pilihan warna font Kamu masuk saja ke kategori Font kemudian pilih Font Color untuk memilih warna font yang akan digunakan.

Di sini saya memakai warna kuning menyala, tujuannya agar tulisan atau teks terlihat jelas dengan latar belakang sedikit gelap.
×
Berita Terbaru Update
close